dc.description.abstract |
ABSTRAK
HUBUNGAN PENGETAHUAN PERAWAT DENGAN PELAKSANAAN
RANGE OF MOTION DI ICU RSUD ULIN BANJARMASIN
Handayani, Erika
Latar Belakang: Pasien yang berada di Ruang ICU merupakan pasien dengan tirah baring lama yang memerlukan intervensi medis berupa Range of Motion, agar tidak terjadi dekubitus dan kekakuan pada sendi.
Tujuan: Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan perawat dengan pelaksanaan Range of Motion di ICU Rumah Ssakit Umum Daerah Ulin Banjarmasin.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian Korelasional dengan pendekatan cross sectional. Rancangan cross sectional merupakan rancangan yang melakukan pengambilan data hanya satu kali pengukuran observasi data variabel bebas dan terikat. Sampel 53 perawat pelaksana di ICU RSUD Ulin Banjarmasin. Pengambilan data menggunakan 2 instrumen berupa kuesioner pengetahuan perawat dan lembar observasi pelaksanaan Range of Motion.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan hubungan pengetahuan perawat dengan pelaksanaan Range of Motion di ICU RSUD Ulin Banjarmasin dengan total 53 responden didapatkan hasil analisis p value 0,002 < ? (0,05) dengan demikian maka ada hubungan antara pengetahuan perawat dengan pelaksanaan Range of Motion di ICU RSUD Ulin Banjarmasin.
Diskusi: Pengetahuan perawat yang baik terhadap pelaksanaan Range of Motion, maka dapat mengatasi pencegahan terjadinya dekubitus dan kekakuan sendi secara optimal.
Kesimpulan: Berdasarkan hasil yang didapatkan pada penelitian, pada pelaksanaan Range of Motion oleh perawat ICU RSUD Ulin Banjarmasin menunjukkan hasil mendekati nilai optimal.
Kata Kunci: ICU, Pengetahuan perawat, Range of Motion. |
|