Abstract:
ABSTRAK
YOYOK: ESTIMASI SUMBERDAYA BATUBARA MENGGUNAKAN METODE
ELEMEN HINGGA PT BHISABERS KECAMATAN MATARAMAN
KABUPATEN BANJAR KALIMANTAN SELATAN
PT Bhisaber sebagai pemegang izin usaha pertambangan (IUP) merupakan
Perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan batubara yang telah
melaksanakan kegiatan ekplorasi sampai pada kegiatan pemboran dan survei.
Berdasarkan keputusan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Nomor:
33/I/IUJP/PMDN/2017. PT Bhisabers telah mengajukan permohonan izin usaha
jasa pertambangan (IUJP) melalui surat nomor 12/BBP-SRT/IV-2017 di lingkungan
pertambangan mineral dan batubara sejak tahun 2017 dengan luas sekitar 530 Ha.
Estimasi sumberdaya merupakan proses kuantifikasi (menghitung) Volume
dan tonase suatu endapan bahan galian. Estimasi sumberdaya batubara dilakukan
dengan menggunakan software minescape 5.7 dengan menggunakan metode
elemen hingga atau yang dikenal sebagai finite element method (FEM). Metode ini
merupakan pendekatan matematis deterministik yang mencakup tiga tahapan
pemodelan, yaitu: konseptual, matematika, dan numerik. Proses utama pada
metode ini adalah diskritisasi yaitu membagi suatu elemen menjadi elemen-elemen
yang lebih kecil untuk mempermudah dalam pengolahannya sehingga dapat
melibatkan atribut-atribut bobot atau nilai yang ingin diteliti di dalam batubara.
Dari hasil korelasi batubara yang dibuat terdapat 7 seam yaitu A, B, C, D1,
D2, D3 dan D4. dari hasil permodelan batubara yang dibuat didapatkan arah
sebaran batubara dengan strike N 225° E, dip direction N 3150 E dengan kemiringan
antara 40-45°, Dari hasil korelasi empat cross section disimpulkan bahwa
kemenerusan seam batubara relatif lebih tebal kearah barat laut. Adapun hasil dari
perhitungan sumberdaya tertunjuk dan terukur dengan metode elemen hingga
adalah tertunjuk sebesar 332.952,10 ton dan terukur sebesar 4.096.460,88 ton.
Kata Kunci : Eksplorasi, Estimasi Sumberdaya, Metode Elemen Hingga