Repo Mhs ULM

LITERATURE REVIEW: EVALUASI INPUT PROGARAM JAMINAN KESEHATAN NASIONAL

Show simple item record

dc.contributor.author Noorliana
dc.date.accessioned 2023-02-23T09:24:01Z
dc.date.available 2023-02-23T09:24:01Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/33823
dc.description.abstract Program Jaminan Kesehatan Nasional merupakan salah satu dari komponen Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN). Evaluasi terhadap program yang dilaksanakan akan menentukan keberhasilan program JKN. Evaluasi input (masukan) membantu pembuat kebijakan menghindari inovasi yang tidak berguna yang diperkirakan akan gagal atau menyia-nyiakan sumber daya. Sehingga, lebih di prioritaskan untuk di evaluasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis input program Jaminan Kesehatan Nasional. Penelitian ini berbasis literature review dengan metode Scoping Review terhadap 10 jurnal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah SDM yang telah mencukupi namum masih terdapat kendala seperti dokter yang bertugas diluar puskesmas dan masih terdapat jabatan rangkap, terkait pendanaan masih terdapat permasalahan seperti tidak terdapat dana khusus untuk sosialisasi JKN dan penggunaan dana kapitasi yang belum sesuai dengan petunjuk teknis, sarana dan prasarana di puskesmas yang bekerja sama dengan JKN masih mengalami kekurangan seperti terdapat beberapa alat kesehatan yang masih belum tersedia, SOP pelayanan di puskesmas yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan sering terjadi permasalah pada permintaan alur rujukan namun masih dapat di atasi. Berdasarkan hasil telaah 10 artikel penelitian, dapat disimpulkan bahwa input program JKN dari segi SDM, dana, sarana dan prasarana, standar operasional prosedur (SOP) masih didapatkan ketidaksesuaian dan permasalahan dalam pelaksanaannya. Kata-kata kunci : Evaluasi input, sumber daya manusia, dana, sarana dan prasarana, Standar Operasional Prosedur (SOP).
dc.title LITERATURE REVIEW: EVALUASI INPUT PROGARAM JAMINAN KESEHATAN NASIONAL


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account