dc.description.abstract |
ABSTRAK
Hakim Septiawan, 2022. Implementasi Peraturan Bupati Nomor 39 Tahun 2020
Tentang Penerapan Disiplin Penegakan Protokol Kesehatan Pencegahan
Dan Pengendalian Covid-19 Di Kabupaten Barito Utara. Setia Budhi
(Pembimbing 1) dan Muhammad Riduansyah Syafari (Pembimbing II)
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Implementasi Peraturan
Bupati Nomor 39 Tahun 2020 Tentang Penerapan Disiplin Penegakan Protokol
Kesehatan Pencegahan Dan Pengendalian Covid-19 di Kabupaten Barito Utara.
Penelitian ini diharapkan dapat diidentifikasi Kebijakan pemerintah daerah dan
kemampuan mengelola persoalan dan penentuan prioritas yang dilakukan untuk
menyelamatkan masyarakat dan daerahnya.
Metode penelitian kualitatif dan menggukanan teori implementasi dalam
kebijakan pemerintah yang sudah dibuat, ditindaklanjuti dalam bentuk Peraturan
Bupati untuk pencegahan dan pengendalian Covid 19. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa berdasarkan kesepakatan bersama Pemda yang membentuk
Satgas Penganggulangan Covid. Peraturan Bupati Nomor 39 Tahun 2020 terkait
penanganan Covid-19 di Kabupaten Barito Utara yang disampaikan oleh Satgas.
Peraturan Bupati ini adalah untuk pertama memastikan peningkatan
kapasitas penanganan penyakit, khususnya di fasilitas kesehatan, dalam hal ini
rumah sakit. Memastikan fasilitas kesehatan mempunyai kapasitas yang memadai
untuk mengantisipasi peningkatan eskalasi penyebaran Covid. dipastikan juga
memiliki kapasitas ruang isolasi dalam jumlah mencukupi dan standar yang
memadai. Kedua, memastikan ketersediaan sarana yang berkaitan dengan
pencegahan dan penularan seperti masker, hand sanitizer dan disinfektan.
Memastikan barang ini tersedia, sebab kekosongan stok akan memicu kepanikan.
Ketiga, peningkatan kapasitas deteksi dini dan pencegahan di pintu masuk seperti
bandara dan pelabuhan, karena virus ini dating dari luar. Keempat, meningkatkan
upaya pengendalian penyebaran virus dengan melakukan pembatasan kegiatan
yang melibatkan orang banyak dan menggencarkan kampanye dan edukasi Pola
Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Kesimpulan bahwa Peraturan Bupati cukup baik
dalam implementasinya, satgas dan SKPD bagus dalam koordinasi, walaupun
ditemukan bahwa kesadaran masyarakat untuk melaksanakan protokol kesehatan
masih rendah. Saran, dalam implementasi peraturan bupati, pemerintah daerah
perlu memahami faktor-faktor yang menyebabkan masyarakat tidak mematuhi
suatu kebijakan dari pemerintah.
Kata Kunci: Implementasi Peraturan Bupati, Penerapan Disiplin, Pencegahan,
Pengendalian Covid 19 dan Kabupaten Barito Utara |
|