Repo Mhs ULM

GAMBARAN PENGETAHUAN PERAWATAN PALIATIF PADA PERAWAT ICU DI RSUD ULIN BANJARMASIN

Show simple item record

dc.contributor.author Anissa
dc.date.accessioned 2023-02-23T14:13:05Z
dc.date.available 2023-02-23T14:13:05Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/36434
dc.description.abstract ABSTRAK GAMBARAN PENGETAHUAN PERAWATAN PALIATIF PADA PERAWAT ICU DI RSUD ULIN BANJARMASIN Anissa Latar Belakang: Perawatan paliatif menekankan pentingnya integrasi perawatan lebih dini sejak diagnosis ditegakkan agar masalah fisik, psikososial dan spiritual dapat diatasi dengan baik. Tujuan utama perawatan paliatif untuk meningkatkan kualitas hidup pasien dan keluarga. Perawat merupakan salah satu staf tenaga kesehatan yang memiliki peranan penting dalam paliatif, kurangnya pengetahuan paliatif akan menimbulkan kurangnya kualitas pelayanan perawatan yang diberikan. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran pengetahuan perawatan paliatif pada perawat ICU di RSUD Ulin Banjarmasin. Metode: Metode dari penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling dengan purposive sampling. Sampel pada penelitian ini berjumlah 32 orang perawat pelaksana di ruangan intensif RSUD Ulin Banjarmasin. Instrumen yang digunakan adalah lembar data demografi dan kuesioner PCQN-I. Analisis data menggunakan analisis univariat. Hasil: Hasil menunjukkan kategori pengetahuan kurang 21 orang (65,6%) dankategori pengetahuan cukup 11 orang (34,4%). Pembahasan: Sebagian besar responden belum pernah mengikuti pelatihan paliatif dan belum memahami konsep umum paliatif. Peningkatan pengetahuan perawatan paliatif sangat penting, disarankan kepada perawat mengikuti pelatihan formal atau dengan metode nonformal sehingga meningkatkan kualitas pelayanan. Kata Kunci: ICU; Paliatif; Pengetahuan; Perawat.
dc.title GAMBARAN PENGETAHUAN PERAWATAN PALIATIF PADA PERAWAT ICU DI RSUD ULIN BANJARMASIN


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account