Repo Mhs ULM

Pentingnya Investasi Research And Development Terhadap Nilai Perusahaan Dan Risiko Perusahaan.

Show simple item record

dc.contributor.author Herlina Kristin Rahel
dc.date.accessioned 2023-02-23T15:40:57Z
dc.date.available 2023-02-23T15:40:57Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/37259
dc.description.abstract Herlina Kristin Rahel (2022). Pentingnya Investasi Research And Development Terhadap Nilai Perusahaan Dan Risiko Perusahaan. Pembimbing: Dr. Drs. Ec. H. Atma Hayat, Ak.,M.Si. Investasi Research and Development merupakan salah satu langkah yang dapat dilakukan oleh perusahaan untuk dapat terus eksis dan unggul dibanding pesaing dalam industri sejenis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh investasi R&D terhadap nilai perusahaan dan pengaruh investasi R&D terhadap risiko perusahaan. Dalam penelitian ini dimuat dua variabel moderasi yaitu negara dan pandemic covid-19. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan terbuka dari seluruh sektor dan industri dari empat negara yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand dan Singapura. Besaran populasi yang ada didalam penelitian ini adalah sebanyak 3.439 perusahaan dengan menggunakan purposive sampling sebagai teknik pengambilang sampel. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 892 perusahaan. Penelitian ini dilaksanakan selama 12 tahun yaitu tahun 2010 – 2021. Dimuat lima variabel kontrol dalam penelitian ini yaitu tingkat suku bunga, pertumbuhan ekonomi, ukuran perusahaan, leverage, dan likuiditas. Terdapat enam hasil penelitian, hasil pertama adalah Investasi R&D berpengaruh positif terhadap Nilai Perusahaan. Hasil kedua ialah pada negara berkembang, Investasi R&D lebih berpengaruh pada Nilai Perusahaan dibanding di negara maju, serta hasil ketiga adalah Investasi R&D tidak lebih penting dilaksanakan pada saat pandemic Covid-19. Hasil penelitian yang keempat adalah Investasi R&D tidak berpengaruh terhadap Risiko Perusahaan. Kemudian, Investasi R&D meningkatkan Risiko Perusahaan lebih kuat pada negara maju dibandingkan negara berkembang dan hasil penelitian terakhir yaitu Investasi R&D tidak berdampak pada risiko perusahaan baik pada saat terjadi pandemic covid maupun saat tidak terjadi pandemic Covid-19. Kata Kunci: Investasi R&D, Nilai Perusahaan, Risiko Perusahaan, Negara Maju, Negara Berkembang, Covid-19, Tingkat Suku Bunga, Pertumbuhan Ekonomi, Ukuran Perusahaan, Leverage, Dan Likuiditas
dc.title Pentingnya Investasi Research And Development Terhadap Nilai Perusahaan Dan Risiko Perusahaan.


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account