Abstract:
Abstrak
Pilihan Bahasa pada Masyarakat Jawa di Daerah Transmigran Kecamatan Kuranji Tanah Bumbu. Penelitian ini bertujuan memahami pilihan bahasa oleh penduduk suku Jawa pada ranah keluarga, masyarakat, pekerjaan/pemerintahan, pendidikan, dan transaksi. Jenis pendekatan penelitian kuantitatif dan kualitatif. Data penelitian adalah respon penduduk suku Jawa Kecamatan Kuranji. Hasil penelitian diperoleh penggunaan SBD lebih banyak digunakan pada ranah keluarga dengan persentase 75%, pada ranah masyarakat dan transaksi, penggunaan SBD yaitu lebih sering menggunakan SBD dari BI dengan persentase 39% pada ranah masyarakat 45%, pada ranah transaksi. Kemudian pada ranah pekerjaan/pemerintahan dan ranah pendidikan, penggunakan BI lebih banyak digunakan dengan persentase 86?n 97%.
Kata Kunci: Pilihan Bahasa, Masyarakat Suku Jawa, Ranah, Multilingual , Kecamatan Kuranji