Abstract:
Perkembangan teknologi dan informasi telah mengalami kemajuan pesat, sehigga menghasilkan inovasi-inovasi baru dalam berbagai bidang, termasuk di bidang pendidikan. Pada bidang pendidikan, perkembangan teknologi saat ini menuntut adanya media pembelajaran yang menarik minat siswa. Mengembangkan media atau perangkat pembelajaran merupakan inovasi yang dapat dilakukan oleh guru. Oleh karena itu, penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi sistem memori komputer untuk kelas X SMK dengan metode drill and practice; dan (2) mengetahui kelayakannya sehingga layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan metode ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu analyze, design, develepment, implementation, dan evaluation. Media pembelajaran telah divalidasi oleh ahli materi dan ahli media sebelum diimplementasikan. Subjek uji coba merupakan 37 orang siswa kelas X SMK ISFI Banjarmasin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pengembangan media pembelajaran berbasis web pada materi sistem memori komputer dengan metode drill and practice menggunakan teknologi HTML, CSS, X3DOM, JavaScript, JSON, Firebase, dan Netlify sebagai penunjang dalam proses pengembangan media pembelajaran; dan (2) media pembelajaran dinyatakan valid ditinjau dari penilaian validitas ahli materi dengan kriteria tinggi dan penilaian validitas ahli media dengan kriteria sangat tinggi, kepraktisan ditinjau dari angket respon guru dan peserta didik terhadap media pembelajaran dinyatakan sangat praktis, keefektifan ditinjau berdasarkan analisis hasil belajar siswa yang telah memenuhi kriteria minimum yaitu lebih dari 75. Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran pada materi sistem memori komputer layak dan dapat digunakan dalam proses pembelajaran.