Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kategori dari tiap-tiap
atribut tanaman keladi hias yang menjadi preferensi konsumen di
Kota Banjarmasin menggunakan chi-square dan menganalisis urutan
atribut tanaman keladi hias yang paling dipertimbangkan konsumen
di Kota Banjarmasin menggunakan model sikap multi-atribut
fishbein. Metode penarikan contoh yang digunakan adalah accidental
sampling, dan diperoleh sampel sebanyak 50 responden. Metode
pengumpulan data dengan wawancara menggunakan kuesioner. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa tanaman keladi hias yang menjadi
preferensi konsumen di Kota Banjarmasin ialah tanaman keladi hias
dengan warna daun hijau-merah, bentuk daun hati, jumlah daun 4-6,
corak daun splash, menggunakan wadah pot, ukuran tanaman sedang
(15-30 cm), dan harga tanaman Rp15.000,00-Rp50.000,00.
Sedangkan urutan atribut yang paling dipertimbangkan yaitu corak
daun, warna daun, harga tanaman, jumlah daun, ukuran tanaman,
bentuk daun, dan wadah yang digunakan.