Abstract:
Masjid adalah pusat dari segala aktifitas terutama kegiatan yang berhubungan
dengan ibadah dan keagamaan. Permasalahan dalam sebuah masjid terjadi Ketika
bangunan masjid yang ada tidak dapat mewadahi aktifitas kegiatan jemaahnya,
disebabkan perubahan sosial dan jumlah penduduk yang semakin meningkat. Terciptanya
kondisi optimal disebuah masjid didukung oleh kenyamanan dalam pelayanan kepada
jamaah dan masyarakat. Aksesbilitas yang mudah dan kebutuhan aktifitas jamaah dapat
terwadahi dan terlayani dengan baik dengan perencanaan fungsi dan bentuk yang
memanfaatkan potensi kondisi eksisting yang ada. Akhirnya masjid bukanlah simbolik,
bukan pula sosok sebagai identitas semata, tetapi masjid adalah suatu wadah atau tempat
yang mengakomodasi segala kegiatan yang berhubungan dengan ibadah dan kegiatan
keagamaan lainnya.