Repo Mhs ULM

Prarancangan Pabrik Amil Asetat dari Asam Asetat dan Amil Alkohol dengan Proses Esterifikasi Kapasitas 20.000 Ton/Tahun

Show simple item record

dc.contributor.author Ridhayanti Mu'minah
dc.date.accessioned 2023-09-21T09:18:40Z
dc.date.available 2023-09-21T09:18:40Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/41295
dc.description.abstract Proses pembuatan amil asetat (CH3COOC5H11) dari asam asetat dan amil alkohol didapatkan dari reaksi esterifikasi. Reaksi berlangsung di dalam Continous Stirred Tank Reactor pada suhu 80oC, tekanan atmospherik dengan konversi sebesar 85%. Reaksi bersifat endotermis dan sebagai pemanas adalah satrated steam. Produksi amil asetat dengan bahan baku asam asetat (99,8%) sebesar 12514 ton/tahun, amil alkohol (99,0%) sebesar 18353 ton/tahun dirancang dengan kapasitas 20.000 ton/tahun, dan katalis berupa amberlyst-15 sebesar 906 ton/tahun. Utilitas berupa air sebesar 382134 m3 /tahun, kebutuhan listrik sebesar 675 kW, saturated steam sebesar 13057 ton/tahun dan bahan bakar solar sebesar 833519 liter/tahun. Lokasi pabrik direncanakan akan didirikan di Kecamatan Tugu, Kota Semarang, Jawa Tengah dengan luas tanah sebesar 30.860 m2 . Tenaga kerja yang dibutuhkan sebanyak 150 orang dan bentuk perusahaan Perseroan Terbatas (PT) dengan sistem organisasi garis dan staf. Berdasarkan hasil analisa evaluasi ekonomi untuk pendirian pabrik amil asetat dibutuhkan modal tetap sebesar Rp 702.986.240.692 modal kerja sebesar Rp 6.760.930.521 manufacturing cost sebesar Rp 1.737.843.256.169,00 dan pengeluaran umum sebesar Rp 347.467.591.523. Harga jual produsksi sebsar Rp 2.378.217.600.000 per tahun, dengan keuntungan sebelum dan sesudah pajak berturut-turut sebesar Rp 209.427.324.386 per tahun dan atau Rp 136.127.760.851 per tahun. Profitabilitas meliputi Rate of Invesment (ROI) sebelum dan sesudah pajak berturut-turut sebesar 30?n 19%, Pay of Time (POT) sebelum dan sesudah pajak berturut-turut sebesar 2,6 tahun dan 3,7 tahun, Break Event Point (BEP) sebesar 45?n Shut Down Point (SDP) sebesar 25%. Berdasarkan pertimbangan teknik dan hasil analisa ekonomi di atas, maka pabrik amil asetat dengan kapasitas 20.000 ton/tahun layak untuk didirikan
dc.title Prarancangan Pabrik Amil Asetat dari Asam Asetat dan Amil Alkohol dengan Proses Esterifikasi Kapasitas 20.000 Ton/Tahun


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account