dc.description.abstract |
ABSTRAK
Noor Hasanah, 1910413220029, 2023, Implementasi Program Kampung Keluarga
Berencana (KB) Ruhui Rahayu Dalam Peningkatan Sanitasi Dan Lingkungan Di
Desa Pakan Dalam Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Di
bawah Bimbingan Safa Muzdalifah
Penelitian ini berujuan untuk mengetahui implementasi dan faktor-faktor
yang mempengaruhi implementasi program kampung keluarga berencana (KB)
Ruhui Rahayu dalam peningkatan sanitasi dan lingkungan di desa Pakan Dalam
Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Metode Penelitian yang
digunakan adalah Pendekatan Kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif kualitatif.
Menggunakan informan penelitian, Teknik Pengumpulan data yaitu, Observasi,
wawancara, dan Dokumen. Teknik Analisis Data meliputi Reduksi data, Penyajian
data, dan Penarikan Kesimpulan.
Hasil penelitian menujukkan bahwa pengimplementasian Implementasi
Program Kampung Keluarga Berencana (KB) Ruhui Rahayu Dalam Peningkatan
Sanitasi Dan Lingkungan Di Desa Pakan Dalam Kecamatan Daha Utara Kabupaten
Hulu Sungai Selatan terlihat telah dilaksanakan dengan baik, namun yang menjadi
faktor penghambat dalam pengimplementasian program tersebut yaitu kurangnya
kesadaran Sebagian masyarakat yang masih membuang kotoran ke sungai serta
proses penyaluran dana bantuan bedah rumah RTM yang tidak langsung ditanggapi.
Kepada pemerintah Desa agar dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat agar
meningkatkan pasritipasinya terhadap program yang dilaksanakan dan memberikan
himbauan agar msyarakat tidak membuang kotoran di sungai yang dapat
mencemarkan lingkungan dan menjadi penyebab timbulnya penyakit. Serta, Kepada
Aparatur Desa agar dapat mempermudah penyaluran dana bantuan untuk program
bedah rumah RTM.
Kata Kunci : Implementasi, Implementasi Program, Kampung KB, Sanitasi dan
Lingkungan, |
|