Repo Mhs ULM

Penggunaan Instagram Sebagai Media Penyampaian Informasi Event Pariwisata (Studi Pada akun @banjarmasinbanget Di Kota Banjarmasin)

Show simple item record

dc.contributor.author Muhammad Fikri
dc.date.accessioned 2023-09-21T09:43:51Z
dc.date.available 2023-09-21T09:43:51Z
dc.identifier.uri https://repo-mhs.ulm.ac.id//handle/123456789/41531
dc.description.abstract Muhammad Fikri, 1610414110013, 2023. “Penggunaan Instagram Sebagai Media Penyampaian Informasi Event Pariwisata (Studi Pada akun @banjarmasinbanget Di Kota Banjarmasin). Dibawah bimbingan Fahrianoor dan Achmad Bayu Chandrabuwono. Kota Banjarmasin adalah kota besar di Indonesia tentu tidak lepas dari perkembangan teknologi, sehingga masyarakatnya juga menggunakan media sosial, mayoritas Masyarakat memiliki sosial media instagram, sehingga hal ini dimanfaatkan oleh Masyarakat untuk menyebarkan pesan kebaikan di kota Banjarmasin, salah satunya akun instagram @banjarmasinbanget. Akun @banjarmasinbanget adalah akun instagram yang aktif dalam menyebarkan informasi event pariwisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran dari akun instagram @banjarmasinbanget sebagai media penyampaian informasi event pariwisata di kota Banjarmasin. Jenis dan tipe penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, dalam penelitian ini jenis dan sumber data ada dua yakni sumber data primer yakni meliputi data yang diambil langsung dari akun @banjarmasinbanget dan wawancara dengan pengikut serta admin akun @banjarmasinbanget, sedangkan sumber data sekunder meliputi studi pustaka, website serta jurnal, dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media sosial instagram sebagai media penyampaian informasi event pariwisata yang dilakukan oleh akun @banjarmasinbanget mendapatkan respon yang baik dari para pengguna, terdapat fungsi pendidikan, persuasif yakni mengajak untuk berbuat baik serta informatif, dan memiliki peran yang baik dalam memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi untuk menyebarkan informasi seputar event pariwisata di kota banjarmasin. Akun @banjarmasinbanget menyampaikan kembali informasi yang disampaikan oleh pengikut instagram @banjarmasinbanget kepada masyarakat khususnya pengguna instagram. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan informasi mengenai event pariwisata yang ada di kota banjarmasin. Kata Kunci : Media, Pariwisata, Instagram
dc.title Penggunaan Instagram Sebagai Media Penyampaian Informasi Event Pariwisata (Studi Pada akun @banjarmasinbanget Di Kota Banjarmasin)


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account