dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saluran pemasaran dan strategi pemasaran usaha budidaya pembesaran ikan mas sistem keramba di Pokmas Sungai Dadap Kelurahan Bangkal Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru. Pengumpulan data berdasarkan observasi, wawancara, dokumentasi dan studi kasus. Jenis data bersifat data kualitatif dan kuantitatif, sedangkan sumber data yang digunakan adalah primer dan sekunder. Lokasi penelitian ini menggunakan metode studi kasus, pengambilan sampel Lembaga pemasaran menggunakan metode snowball sampling. Analisis data yang digunakan adalah (a) analisis pola saluran pemasaran (b) analisis strategi pemasaran. Dalam analisis strategi pemasaran terdapat analisis SWOT terdiri dari Pembobotan, Matriks SWOT dan Kuadran SWOT. Hasil analisis memperlihatkan bahwa : (a) saluran pemasaran terdapat 3 pola saluran yaitu : Pola saluran (1) Pembudidaya – Konsumen Akhir hasil penjualan panen sebesar 10%. Pola saluran (2) Pembudidaya – Kolam Pemancingan – Konsumen Akhir (masyarakat sekitar/luar daerah) hasil penjualan sebesar 60?n Pola saluran (3) Pembudidaya – Pedagang Pengumpul – Pedagang Pengecer – Konsumen Akhir (lokal/luar daerah pasar pelaihari) hasil penjualan sebesar 30%, didapatkan bahwa pola saluran II lebih efisien karena 60% hasil penjualan ikan mas terdapat di saluran II. (b) hasil analisis strategi pemasaran didapatkan nilai y sebesar (-0,25) dan x sebesar (0,4). Berdasarkan nilai y dan x didapatkan hasil kuadran II Kekuatan dan Ancaman (S-T), sehingga strategi yang digunakan adalah meningkatkan target pemasaran, membuat pakan alami serta memanfaatkan media internet dan penggunaan teknologi guna membantu dalam usaha budidaya/penjualan ikan mas.
Kata Kunci : Usaha Pembesaran Ikan Mas, Saluran Pemasaran, Strategi Pemasaran, Analisis SWOT |
|