dc.description.abstract |
Permasalahan penelitian adalah rendahnya aktivitas siswa, motivasi dan hasil belajar yang mengakibatkan rendahnya hasil belajar pada muatan PPKn Tema 7 Indahnya Keragaman Negeriku. Hal ini disebabkan pembelajaran kurang melibatkan keaktifan siswa dan rendahnya motivasi siswa. Salah satu upaya mengatasi permasalahan tersebut menerapkan model pembelajaran PRO GINTAMA (Problem Based Learning, Group Investigation, Numbered Head Together dan Make A Match). Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan aktivitas guru, meningkatkan aktivitas siswa, motivasi dan hasil belajar.
Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 2 CEMPAKA Banjarbaru, berjumlah 22 siswa terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 9 siswa perempuan, semester II tahun ajaran 2022/2023. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan 3 kali pertemuan, menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif, data kualitatif diperoleh melalui observasi aktivitas guru, aktivitas siswa dan motivasi, kemudian data kuantitatif untuk hasil belajar siswa yang diperoleh melalui lembar kerja peserta didik dan evaluasi.
Hasil penelitian menunjukkan aktivitas siswa pada pertemuan 1 memperoleh persentase 60%, pertemuan 2 memperoleh persentase 86?n pertemuan 3 memperoleh persentase 93%. Motivasi belajar siswa pada pertemuan 1 memperoleh persentase 65%, pertemuan 2 memperoleh persentase 85?n pertemuan 3 memperoleh persentase 90%. Untuk ketuntasan klasikal hasil belajar siswa pada pertemuan 1 memperoleh persentase 75%, pertemuan 2 memperoleh persentase 85?n pertemuan 3 memperoleh persentase 90%.
Pembelajaran pada muatan PPKn Tema 7 Indahnya Keragaman Negeriku menggunakan model PRO GINTAMA (Problem Based Learning, Group Investigation, Numbered Head Together dan Make A Match) dapat meningkatkan aktivitas guru, aktivitas siswa, motivasi belajar, dan hasil belajar pada siswa. Disarankan penggunaan model tersebut sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan kualitas aktivitas guru, aktivitas siswa, motivasi belajar dan hasil belajar. |
|