dc.description.abstract |
Nanang Putra Pribadi, 1810412310049, 2023, Pengaruh Store Atmosphere dan Variasi Produk terhadap Kepuasan Konsumen Kawai Kofie, di bawah bimbingan Fitriyadi
Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menguji pengaruh secara parsial maupun simultan variabel Store Atmosphere dan Variasi Produk terhadap Kepuasan Konsumen Kawai Kofie. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan metode kuantitatif. Tehnik samping yang digunakan adalah random accidental sampling dengan perolehan sampel yang diambil sebanyak 100 responden. Pengumpulan data dengan cara kuesioner dan analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa store atmosphere berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen Kawai Kofie dan variasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen Kawai Kofie. Secara simultan store atmosphere dan variasi produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen Kawai Kofie.
Kata kunci: Store Atmosphere, Variasi Produk, Kepuasan Konsumen |
|