Abstract:
Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra yang mempertimbangkan segi kemasyarakatan. Penelitian ini fokus pada analisis sosiologi sastra novel Rasuk karya Risa Saraswati. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah novel Rasuk karya Risa Saraswati. Penelitian ini menggunakan narasi dan percakapan sebagai data. Teknik baca dan teknik catat merupakan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini. Analisis data dilakukan menggunakan analisis isi, penyajian hasil analisis menggunakan teknik penyajian informal. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa aspek kritik sosial yang terkandung pada novel Rasuk terdapat kategori penilaian (appraisal), perbandingan (comparing), dan pengungkapan (revealing) mengenai diskriminasi dalam keluarga, gender, penilaian remaja atas ketidakadilan Tuhan, korupsi, perbedaan ras, serta intelektualitas di perguruan tinggi.
Kata kunci: kritik sosial, sosiologi sastra, novel