Abstract:
Alyka Alya (2021) Pengaruh Likuiditas, Leverage, Profitabilitas, dan Kepemilikan ManajeriaL terhadap Kebijakan Dividen pada Perusahaan Indeks LQ-45 yang Terdaftar di BEI (Studi pada Laporan Keuangan tahun 2015-2019).
Penelitian ini dilakukan untuk (1) mengetahui dan menganalisis pengaruh likuiditas terhadap kebijakan dividen; (2) mengetahui dan menganalisi pengaruh leverage terhadap kebijakan dividen; (3) mengetahui dan menganalisis pengaruh profitabilitas terhadap kebijakan dividen; (4) mengetahui dan menganalisis pengaruh kepemilikan manajerial terhadap kebijakan dividen.
Jenis penelitian ini tergolong sebagai penelitian kuantitatif asosiatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan Indeks LQ-45 yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan periode tahun 2015-2019. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan Indeks LQ-45 yang terdaftar di BEI selama tahun 2015-2019. Teknik pengumpulan sampel yang digunakan pada penelitian adalah purposive sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS versi 25.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: (1) likuiditas tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen; (2) leverage berpengaruh negatif signifikan terhadap kebijakan dividen; (3) profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen; (4) kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen.
Kata Kunci : Kebijakan Dividen, Likuiditas, Leverage, Profitabilitas, Kepemilikan Manajerial, Indeks LQ-45