Abstract:
Aschari Setia Wirawan, D1C114214, 2021. Opini Pemirsa tentang Kode Penggolongan Siaran Televisi Bimbingan Orang Tua (R-BO) (Studi Pada Pemirsa Orang Tua di Banjarmasin Tengah). Skripsi Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik. Univesitas Lambung Mangkurat. Pembimbing (I) Bachruddin Ali Akhmad (II) Fahrianoor.
Kata Kunci: Komunikasi. Opini Publik, Kode Penggolongan Siaran.
Televisi sebagai salah satu sarana masyarakat untuk mendapatkan informasi yang menyajikan berbagai macam program baik yang berdasarkan realitas, rekaan, dan ciptaan yang sama sekali fiktif. Konsumsi media digital dan media konvensional kini saling melengkapi dalam kehidupan sehari-hari, hanya saja porsinya yang berbeda-beda pada tiap generasi. Klasifikasi penggolongan program siaran sangat diperlukan agar pesan-pesan yang disampaikan dapat lebih efektif diterima oleh berbagai kalangan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Teknik penentuan sumber data dengan pengumpulan data dilakukan dengan memilih langsung informan kunci yakni masyarakat (orang tua) yang ada di Kecamatan Banjarmasin Tengah, Opinion Leader, dan KPID Kota Banjarmasin Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan mereduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan.
Hasil penelitian menemukan bahwa opini pemirsa (masyarakat) Kecamatan Banjarmasin Tengah tentang Kode Penggolongan Siaran televisi bahwa Kode Penggolongan Siaran merupakan suatu sistem pengawasan demi menciptakan tayangan yang tidak hanya sekedar menghibur tetapi juga sebagai media yang memiliki batasan dalam hal penanyangan program. Kode Penggolongan Siaran diklasifikasikan sesuai umur sesuai dengan pedoman perilaku penyiaran dan standar program. KPID juga berperan penting dalam mengedukasi kepada masyarakat perihal klasifikasi penggolongan kode siaran televisi. Kemudian peran orang tua juga sangat penting dalam membimbing dan memberi edukasi tentang tayangan televisi yang di tonton kepada anak-anak mereka.
Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan bagi KPI Pusat khususnya KPID melakukan berbagai sosialisasi mengenai kode penggolongan siaran tidak hanya melakukan iklan layanan masyarakat melainkan secara langsung kepada masyarakat. Dan hendaknya seluruh lapisan masyarakat khususnya orang tua agar lebih sadar dan berpartisipasi dalam mengedukasi anak-anak atau remaja mengenai klasifikasi sebuah tayangan televisi.