Abstract:
Abstrak: Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis efektivitas pembelajaran berbasis web (e-learning) terhadap hasil belajar mata pelajaran praktikum akuntansi perusahaan jasa, dagang dan manufaktur. Penelitian ini menggunakan metode quasi eksperimen. Dengan menggunakan 39 siswa dari kelas XII AKL A dan AKL B SMK Muhammadiyah 1 Banjarmasin. Teknik pengumpulan data menggunakan pilihan ganda, yaitu pretest dan posttest. Hasil dari uji validitas 0,404-0,784, uji reliabilitas 0,97, taraf kesukaran 0,21-0,76, daya pembeda 0,040-0,0784. Hipotesis penelitian menunjukkan pada efektivitas pembelajaran berbasis web (e-learning) terhadap hasil belajar praktikum akuntansi perusahaan jasa, dagang dan manufaktur. Hasil penelitian uji independent sample t test 0,001 <0,05 terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan, dan N-Gain Score pada kelas eksperimen didapat mean 57,5101 (57,51%) termasuk dalam kategori cukup efektif.
Kata kunci: Efektivitas pembelajaran, web (e-learning), hasil belajar.