Abstract:
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan kitosan sebagai
koagulan dalam menurunkan turbiditas pada air eutrofik. Dalam penelitian ini,
kitosan yang digunakan dilarutkan dalam dua jenis asam yang berbeda, yaitu
larutan asam asetat (kitosan-AA) dan larutan asam klorida (kitosan-HCl).
Penentuan dosis dan pH optimum untuk kitosan pada setiap pelarut dilakukan
menggunakan perangkat jar test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis
optimum pada koagulan kitosan-AA 2?n kitosan-HCl 2?alah sebesar 10
mg/L, dimana persentase penurunan turbiditas kitosan-AA 2% sebesar 64,78?n
kitosan-HCl 2% sebesar 85,33%. Koagulan kitosan-AA 2?kerja optimal pada
kondisi pH 7 dan kitosan-HCl 2% pada pH 8. Konsentrasi asam yang digunakan
mempengaruhi penurunan turbiditas, dimana semakin tinggi konsentrasi asam yang
digunakan mengakibatkan persentase penurunan turbiditas yang semakin tinggi.
Kata kunci: Eutrofikasi, kitosan, turbiditas, koagulasi