Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apasaja yang mempengaruhi kesulitan belajar daring dan untuk mengetahui pengaruh kesulitan belajar daring terhadap ayat jurnal penyesuaian selama masa pandemi Covid-19 pada siswa kelas XII IPS di SMAN 12 Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pengambilan sampel menggunakan rumus Slovin, jumlah responden yaitu 76 orang siswa kelas XII IPS. Teknik analisis data menggunakan SMART PLS. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa, terdapat pengaruh yang signifikan dan positif antara kesulitan belajar daring terhadap ayat jurnal penyesuaian pada siswa kelas XII IPS sebesar 15,720 pada P Values. Dan terdapat faktor yang paling mempengaruhi dalam kesulitan belajar daring yaitu lingkungan keluarga dan lingkungan masyarakat.
Kata Kunci: Kesulitan belajar, belajar daring, ayat jurnal penyesuaian, pamdemic Covid-19.