Abstract:
Daring ialah sistem pembelajaran jarak jauh yang menggunakan kombinasi teknologi
berbasis elektronik juga internet. Penetapan media pembelajaran yang sesuai pastinya dapat meningkatkan pemahaman siswa dalam menyerap materi pembelajaran yang disampaikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pembelajaran media pembelajaran online dalam memahami Pembelajaran Ekonomi SMA Negeri 1 Anjir Pasar Kelas X IPS 2. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Uji validitas data melalui triangulasi dari teknik pengumpulan data. Diperoleh hasil penelitian: 1) Efektivitas media pembelajaran daring berdasarkan pernyataan guru dan siswa sebelumnya, bahwa penggunaan media pembelajaran cukup efektif. 2) Pemahaman siswa terkait materi pembelajaran ekonomi masih relatif rendah. Pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan siswa cenderung bersifat pasif terhadap kegiatan pembelajaran. 3) Efektivitas media pembelajaran daring dalam pemahaman belajar dari penyataan guru dan siswa bahwa selama proses pembelajaran kurang efektif karena adanya hambatan yang dialami pendidik maupun siswa. Karena siswa kurang tanggap terhadap arahan yang dibagikan pendidik.
Kata Kunci: Efektivitas, Media Pembelajaran Daring, Pemahaman Pembelajaran Ekonomi.