Abstract:
Sanggar Seni Citra Luhur Budaya Banua merupakan salah satu sanggar kesenian yang berada di Kota Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan yang tetap melakukan upaya pelestarian budaya walaupun di masa covid-19. Tujuan dari penelitian ini mampu mendeskripsikan bagaimana Upaya Pelestarian Budaya Oleh Sanggar Seni Citra Luhur Budaya Banua di masa covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu dan Faktor apa saja yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian penulisan skripsi ini dimulai dengan tahap analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil yang diperoleh bahwa Sanggar Seni Citra Luhur Budaya Banua tetap melakukan sebuah pengupayaan budaya walaupun di masa covid-19 dengan pengupayaan ikut berpartisipasi dalam Mappanretasi, Festival Budaya Saijaan, melestarikan Perkawinan Adat Banjar, Baayun Maulid dan dalam bidang kesenian walaupun dibatasi harus mematuhi 5M protokol kesehatan yang ketat dan pemanfaatan media sosial. Adapun faktor yang mempengaruhi sehingga terjadinya pelestarian faktor internalnya ada manajemen organisasi, para penari, pemerintah sedangkan faktor eksternalnya ada generasi dan lingkungan masyarakat. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan pihak Sanggar Seni Citra Luhur Budaya Banua mampu lebih meningkatkan semangat dalam melestarikan budaya terutama untuk masyarakat setempat.
Kata kunci: Upaya Pelestarian, Budaya, Sanggar