Abstract:
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menjelaskan penyebab tingkat kinerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dalam Pemeliharaan Sistem Drainase di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi yaitu gabungan antara observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan sumber data primer dan data sekunder. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Teori yang digunakan untuk menganalisis adalah teori kinerja dari Agus Dwiyanto, Kumorotomo, serta Hersey, Blanchard, dan Johnson yaitu produktivitas, kualitas layanan, responsivitas, responsibilitas, akuntabilitas, keadilan, dan alat atau sarana.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa faktor yang menyebabkan belum optimalnya Kinerja Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dalam Pemeliharaan Sistem Drainase di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Hal itu disebabkan oleh beberapa faktor berupa keterbatasan sumber daya manusia, pengelolaan sampah, sistem drainase yang kurang baik, dan anggaran yang tidak sebanding dengan jumlah drainase yang ada di Kabupaten Kotawaringin Timur.
Penelitian ini diharapkan bisa memberikan saran atau masukan kepada Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Kotawaringin Timur untuk meningkatkan operasi dan pemeliharaan sistem drainase yang baik serta ketepatan waktu dalam pemeliharaan sistem drainase untuk wilayah yang sering mengalami banjir. Agar terciptanya drainase yang baik, perlu adanya kerjasama dengan masyarakat untuk tidak membuang sampah di bangunan drainage serta penerapan sanksi kepada pelaku yang membuang sampah sembarangan dalam bentuk tindakan nyata.
Kata Kunci : Kinerja, Produktivitas, Kualitas Layanan, Responsivitas, Responsibilitas, Akuntabilitas, Keadilan, Alat atau Sarana, Sistem Drainase.