Abstract:
Tujuan penelitian ini yaitu menganalisis nilai efektifitas dan efisiensi mesin-mesin pada proses produksi kayu lapis di PT. Basirih Industrial. Metode yang dipergunakan meliputi proses pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan studi pustaka, serta analisis data secara deskriftif dalam bentuk tabel dan grafik perhitungan yang kemudian dianalisis menggunakan rumus Efektifitas dan Efesiensi. Nilai efektifitas penggunaan mesin pada satu rangkaian di PT Basirih Industrial sudah mencapai nilai efektifitas yang tinggi sebesar 100% pada tujuh mesin tahap proses produksi kayu lapis diantaranya tahap Log cutting, Rotary, Continues Dryer, Glue Spreader, Hot press, Composser dan Scraf joint dan dua mesin nilainya belum tinggi yaitu pada tahap Sizer dan Sander hanya mencapai 91,66?n Nilai efisiensi mesin pada PT Basirih Industrial berkisar antara 54,02% - 96,15%. Tahap yang paling efisien dalam proses produksi yaitu tahap Hot Press sebesar 96?n efisiensi paling rendah yaitu pada Composer, Sander dan Rotary masing – masing 54,02%, 66,57?n 66,66%.