Abstract:
Tanaman ceguk (Combretum indicum L.) merupakan tanaman yang sudah dibudidayakan sejak lama dan dapat digunakan sebagai obat dalam pengobatan tradisional. Tanaman ini berkhasiat sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis kualitatif antioksidan, analisis kuantitatif aktvitas antioksidan dengan menggunakan IC50¬, serta mengetahui lokasi mana yang memiliki aktivitas antioksidan tertinggi dan signifikasinya. Sampel diambil pada 3 lokasi yang berbeda, yaitu Kabupaten Banjar, Kabupaten Kotabaru serta Kota Banjarbaru. Uji kualitatif dilakukan dengan menggunakan kromatografi lapis tipis yang disemprot dengan DPPH, analisis kuantitatif antioksidan menggunakan spektrofotometer UV-Vis dan signifikasi ditentukan dengan analisis SPSS. Hasil analisis kualitatif pada ekstrak etanol 96% pada daun C. indicum pada ketiga lokasi menunjukkan adanya aktivitas antioksidan. Hasil analisis kuantitatif aktivitas antioksidan ekstrak etanol pada daun C. indicum pada ketiga lokasi masing-masing didapat IC50 sebesar 66,19±0,485 ppm (RSD 0,560%), 18,82±0,03 ppm (0,159%), serta 18,349±0,044 ppm (0,241%). Masing-masing lokasi memiliki signifikasi aktivitas antioksidan. Lokasi ekstrak etanol daun C. indicum tipe membulat yang memiliki aktivitas antioksidan terbaik adalah Kota Banjarbaru yang merupakan dataran rendah, sehingga dapat disimpulkan bahwa daun C. indicum pada masing-masing lokasi memiliki aktivitas antioksidan.