Abstract:
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pemberian kotoran sapi yang optimum untuk pertumbuhan dan produksi rumput gajah mini di lahan pasca tambang. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan yaitu 0 ton/ha (control/P0), 5 ton/ha (P1), 10 ton/ha (P2) dan 15 ton/ha (P3). Peubah yang diamati yaitu jumlah anakan, tinggi tanamam panjang daun dan produksi rumput segar.
Hasil menunjukkan tingkat pemberian kotoran sapi berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap pertumbuhan dan produksi rumput gajah mini pada lahan pasca tambang. Peningkatan pemberian kotoran sapi meningkatkan jumlah anakan, tinggi tanaman, panjang daun, dan produksi bahan segar tanaman.
Tingkat pemberian kotoran sapi yang optimum untuk pertumbuhan dan produksi bahan segar rumput gajah mini di lahan pasca tambang adalah 10 ton/ha yang akan menghasilkan 16,46 anakan, tinggi tanaman 52,33 cm, panjang daun 49,33 cm dan produksi bahan segar 0,25 kg/m2
Kata kunci: Rumput gajah mini, kotoran sapi, lahan pasca tambang, pertumbuhan rumput dan produksi rumput.