Abstract:
Riset tentang pengaruh pengaplikasian takaran abu sekam padi serta pupuk NPK terhadap perkembangan serta produksi tumbuhan bawang merah di tanah gambut telah dilakukan pada kebun percobaan Fakultas Pertanian Universitas Lambung Mangkurat Banjarbaru dari September sampai dengan Desember 2021. Rancangan percobaan yang digunakan merupakan Rancangan Acak Lengkap faktorial. Riset ini untuk mengetahui pengaruh kombinasi perlakuan pemberian berbagai takaran abu sekam padi dengan pupuk NPK terhadap pertumbuhan serta hasil tanaman bawang merah di tanah gambut dan mengetahui takaran terbaik kombinasi abu sekam padi dan pupuk NPK terhadap hasil pertumbuhan bawang merah di tanah gambut. Faktor pertama adalah takaran abu sekam padi (a) yang terdiri 4 taraf yaitu a0 = 0 ton ha-1 (kontrol), a1 = 10 ton ha-1, a2 = 20 ton ha-1, a3 = 30 ton ha-1. Faktor kedua takaran pupuk NPK (n) yang terdiri 5 taraf yaitu n0 = 0 kg ha-1 (kontrol), n1 = 100 kg ha-1, n2 = 200 kg ha-1, n3 = 300 kg ha-1, n4 = 400 kg ha-1. Setiap perlakuan di ulang tiga kali ulangan sehingga menghasilkan 120 satuan percobaan. Pengamatan penelitian ini terdiri tinggi tanaman, banyaknya daun, banyaknya umbi per tanaman, bobot basah tanaman, bobot basah umbi per tanaman, bobot kering umbi per tanaman serta diameter umbi terbesar per tanaman. Hasil riset menunjukan kombinasi perlakuan pemberian takaran abu sekam padi dan pupuk NPK tidak adanya pengaruh yang nyata pada variabel perkembangan yang diteliti serta hasil tanaman bawang merah di lahan gambut, tetapi faktor tunggal takaran abu sekam padi 30 ton ha-1 berpengaruh sangat nyata terhadap banyaknya daun 1 mst serta berpengaruh nyata pada banyaknya daun 2 mst serta jumlah umbi. Faktor tunggal takaran NPK 300 kg ha-1 berpengaruh sangat nyata pada tinggi tanaman 5 mst serta 6 mst, banyaknya daun 4 mst sampai 6 mst serta bobot basah tanaman, serta memiliki pengaruh nyata pada bobot kering umbi.