Abstract:
Ria Rizqi Norwidyanti, 1810412220011, 2022, Pengaruh Debt to Equity
Ratio (DER) dan Return On Asset (ROA) Terhadap Harga Saham Pada
Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif dan Komponen yang Terdaftar pada
Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2018-2021. Dibawah bimbingan Nurul
Wahyuni.
Perkembangan harga saham di pasar modal saat ini sangatlah berfluktuatif
sehingga terjadi kenaikan dan penurunan yang signifikan. Objek dalam penelitian
ini adalah perusahaan manufaktur sub sector otomotif dan komponen. Penelitian
ini bertujuan untuk menguji pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) dan Return On
Asset (ROA) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor
Otomotif dan Komponen yang Terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode
2018-2021 secara parsial dan simultan.
Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode kuantitatif dengan tipe
penelitian eksplanatori. Populasi penelitian ini laporan keuangan perusahaan
manufaktur sub-sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia (BEI). Sampel yang digunakan adalah laporan keuangan perusahaan
manufaktur sub-sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia (BEI) yang secara kontinyu melaporkan atau mempublikasikan laporan
tahunannya dalam periode 2018-2021 dengan teknik sampling yang digunakan
ialah purposive sampling. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder berupa
laporan tahunan perusahaan yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia (BEI).
Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi. Teknik analisa data dalam
penelitian ini menggunakaan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Debt to Equity Ratio (DER) secara
parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham diketahui dengan nilai
sig sebesar 0,166>0,05 dengan nilai Sumbangan Efektif (SE) sebesar 5,5%.
Sedangkan Return On Asset (ROA) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap
Harga Saham dengan nilai sig sebesar 0,035<0,05 dengan nilai Sumbangan
Efektif (SE) sebesar 11,4?n hasil Debt to Equity Ratio (DER) dan Return On
Asset (ROA) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham
diketahui dengan nilai sig 0,022<0,05 dengan nilai Sumbangan Efektif (SE)
sebesar 16,9%.
Kata Kunci : Debt to Equity Ratio (DER), Return On Asset (ROA) dan Harga
Saham