Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana dampak modal, lama usaha, dan jam kerja terhadap pendapatan pedagang bakso ikan di kawasan Wisata Pantai Siring Desa Sungai Lembu Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan. Penelitian ini menemukan hasil bahwa variabel modal, lama usaha, dan jam kerja memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel pendapatan. Adapun variabel modal merupakan faktor yang paling efisien memberikan pengaruh pada pendapatan di Kawasan Wisata Pantai Siring Desa Sungai Lembu Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu.