Abstract:
Ikan gabus yang dibudidayakan umumnya diberikan pakan ikan rucah. Akan tetapi akhir-akhir ini ikan rucah semakin sulit didapat, sehingga diperlukan alternatif berupa pakan buatan pelet dengan kandungan nutrisi yang berkualitas. Aspek pemberian pakan komersial pada ikan gabus penting diteliti, karena untuk mempermudah dalam manajemen pemberian pakannya. Penelitian diharapkan dapat menjawab pada persentase berapakah pemberian pakan yang optimal untuk pertumbuhan benih ikan gabus. Pada penelitian ini dilakukan uji coba tentang pemberikan pakan dengan dosis yang berbeda. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan, yaitu perlakuan A (12% per hari), B (15% per hari) dan C (18% per hari). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pakan dengan persentase berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan bobot mutlak, pertumbuhan bobot relatif, pertumbuhan panjang mutlak, pertumbuhan panjang relatif, kelangsungan hidup serta konversi pakan benih ikan gabus. Dengan hasil menunjukkan bahwa pemberian pakan dengan persentase 12% per hari adalah perlakuan yang terbaik, yang paling efisien.
Kata kunci : persentase, pakan komersial, pertumbuhan, benih ikan gabus