Abstract:
Salah satu bahan ajar yang digunakan oleh pendidik untuk menunjang kegiatan pembelajaran matematika di kelas ialah lembar kerja peserta didik (LKPD. Pada situasi pandemi Covid-19 saat ini, kegiatan belajar mengajar mengalami perubahan yang awalnya dilakukan secara tatap muka, kini menjadi daring (dalam jaringan). Hal tersebut membuat pendidik dituntut untuk melakukan inovasi dalam perancangan bahan ajar, salah satunya adalah mengembangkan LKPD yang menyesuaikan dengan kegiatan belajar mengajar pada masa pandemi saat ini yang dilakukan secara daring. Pengembangan LKPD daring hendaknya membuat peserta didik dapat memahami materi secara mudah dan efektif dalam mengerjakan latihan soal yang diberikan, sehingga akan berdampak positif terhadap pemahaman peserta didik tersebut. Dalam mewujudkan LKPD yang mudah dipahami dan efektif dapat diberikan topik permasalahan yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari peserta didik atau disebut juga dengan problem based learning (PBL). Salah satu materi yang cocok dengan pendekatan PBL ialah Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) Karena soal atau latihan materi SPLDV biasanya disajikan dalam bentuk soal cerita, sehingga peserta didik diharuskan untuk mengubah soal cerita itu ke dalam bentuk permasalahan matematika dulu atau model matematika. Sehingga, tidak bisa diselesaikan terlebih dahulu sebelum dibuat model matematikanya. Maka peneliti tertarik untuk mengembangkan LKPD daring materi SPLDV berbasis PBL. Tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan proses dan menghasilkan LKPD daring materi SPLDV berbasis PBL untuk peserta didik kelas VIII SMP/MTs. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu research and development yang dimodifikasi dari model 4-D. model tersebut terdiri dari define, design, develop, dan disseminate. Namun, pada penelitian ini dibatasi sampai tahap develop yaitu sampai validasi ahli. Hasil uji validitas produk yang dikembangkan yaitu 3,37 yang termasuk dalam kategori valid menurut kriteria kevalidan. Dengan demikian, dihasilkan LKPD daring materi SPLDV berbasis PBL yang valid.