Abstract:
Media pembelajaran merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan proses pembelajaran. Sebab itu, perlu dikembangkan media pembelajaran yang bisa digunakan pada pembelajaran. Tujuan dari peneltitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi penyajian data kelas VII dengan metode tutorial dan menganalisis media pembelajaran interaktif berbasis web pada materi penyajian data kelas VII dengan metode tutorial. Pengembangan media pembelajaran ini menggunakan metode Research and Development dengan prosedur pengembangan ADDIE dibatasi hanya sampai tahap pengembangan yaitu Analysis, Design, Development dan Evaluation. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuesioner dan subjek penelitian terdiri dari dua orang ahli materi dan dua orang ahli media. Dari hasil penelitian diketahui bahwa pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis web pada pokok bahasan penyajian data dengan metode tutorial ini dibangun menggunakan teknologi HTML, CSS, Javascript, JSON, serta Firebase dan media pembelajaran dinyatakan valid dengan kategori tinggi ditinjau dari penilaian validitas materi dan media. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis web pada bahan ajar penyajian data kelas VII dengan metode tutorial valid. Dengan demikian media dapat di ujicoba dalam pembelajaran.
Kata kunci: Media Pembelajaran Interaktif, Penyajian Data, Metode Tutorial