Abstract:
Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh solvabilitas terhadap kinerja keuangan PT. BNI Life Insurance periode 3 Tahun. Metode penelitian menggunakan data laporan keuangan selama tahun 2018 – 2020 menggunakan metode deskriptif kuantitatif yang dinyatakan dalam bentuk angka yaitu pengumpulan data, penafsiran data, penampilan hasil, dan menetapkan perusahaan mempunyai kemampuan melunasi utang jangka panjang. Data ini lalu dianalisis menggunakan Raio Utang Terhadap Aset (Debt to Aset Ratio) dan Rasio Utang Terhadap Ekuitas (Debt to Equity Ratio), peneliti mengetahui bahwa akhir-akhir tahun ini terdapat beberapa perusahaan asuransi dengan kasus gagal bayar klaim premi nasabah yang berdampak sangat mencemaskan perusahaan terhadap kinerja keuangan terutama perusahaan PT. BNI Life Insurance.