Abstract:
ABSTRAK
Eva Purbasari, D1B115052: “Strategi Perusahaan Daerah Air Minum Barito Kuala Dalam Meningkatkan Pelayanan Pendistribusian Air Bersih Secara Merata Di Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala”. Di bawah bimbingan Bapak Husein Abdurrahman (pembimbing I)
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi PDAM Barito Kuala dalam meningkatkan Pendistribusian Air Bersih secara merata di Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian bahwa strategi PDAM Barito Kuala dalam meningkatkan Pendistribusian Air Bersih secara merata di Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala yang dinilai berdasarkan indikator tujuan, kebijakan, dan program. Pada aspek tujuan telah melakukan perencanaan strategik dan operational, yang disesuaikan dengan aspek sosial, ekonomi dan lingkungan, Pada indikator kebijakan PDAM Barito Kuala tetap komitmen untuk mentaati ketentuan sesuai peraturan perundang-undangan dalam penentuan tarif air. Pada indikator program PDAM Barito Kuala saat ini masih dalam tahap perbaikan dan penambahan jaringan pipa untuk memperluas jaringan pelayanan. Kendala yang dialami PDAM Barito Kuala adalah pada kendala teknis baik faktor finansil, faktor peralatan dan faktor alam sehingga memerlukan waktu yang cukup panjang sesegera mungkin menikmati pelayanan air bersih yang sesuai harapan masyarakat.
Saran PDAM Barito Kuala untuk terus melakukan pembenahan dari segi perencanaan strategis dan pelaksanaan program dengan selalu memperhitungkan peluang dan ancaman ekternal, serta kekuatan dan kelemahan dari internal untuk menentukan strategi untuk terus begerak maju.
Kata Kunci : Strategi, PDAM, Distribusi