Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan hardiness dengan perilaku prososial pada Anggota Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam dan Seni (Kompas) Borneo Universitas Lambung Mangkurat. Sampel pada penelitian ini adalah Anggota Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam dan Seni (Kompas) Borneo Universitas Lambung Mangkurat sebanyak 71 Mahasiswa dengan teknik non probability sampling dengan jenis sampling jenuh. Metode pengambilan data menggunakan skala hardiness dan skala perilaku prososial. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik korelasi product moment pearson dari Karl Person. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara hardiness dengan perilaku prososial pada Anggota Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam dan Seni (Kompas) Boeneo Universitas Lambung Mangkurat dengan nilai korelasi sebesar 0,792. Nilai ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan dengan kategori kuat dan positif antara kedua variabel, artinya semakin tinggi hardiness maka semakin tinggi perilaku prososial, sebaliknya semakin rendah hardiness nya maka semakin rendah pula perilaku prososialnya.