Abstract:
Rida Erieca Raufina, 2022. PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS ISPRING SUITE PADA MATERI INDEKS HARGA DAN INFLASI UNTUK KELAS XI IPS. Skripsi, Program Studi Pendidikan Ekonomi, FKIP Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing Dr, Muhammad Rahmattullah, M.Pd dan Baseran Nor, M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif untuk siswa kelas XI IPS di SMAN 11 Banjarmasin dengan materi kompetensi dasar indeks harga dan inflasi. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kevalidan dan kelayakan media pembelajaran interaktif serta melihat keefektifan media pembelajaran interaktif berdasarkan hasil belajar siswa sesudah penggunaan media
Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development(R&D) dengan model pengembangan ADDIE, yaitu: Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Media pembelajaran interaktif dibuat menggunakan iSpring Suite. kevalidan dan kelayakan dinilai oleh ahli praktisi, ahli media, dan siswa kelas XI IPS. Pengukuran keefektifan media dilakukan dengan mengadakan pre-test post-test terhadap siswa kelas XI IPS 2 padasaat uji pelaksanaan lapangan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis iSpring Suite pada mata pelajaran Indeks Harga dan Inflasi dinyatakan Sangat Valid dan Sangat Layak dengan skor rata-rata sebesar 4,61 oleh ahli praktisi, 4,86 oleh ahli media, 4,46 oleh siswa saat uji coba terbatas, dan 4,54 oleh siswa pada saat uji pelaksanaan lapangan. Hasil belajar siswa setelah menggunkan media pembelajaran interaktif memperoleh persentase ketuntasan belajar sebesar 91,43%, hal ini meninjukkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis iSpring Suite dapat membantu siswa mencapai nilai Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM).
Kata Kunci: Media Pembelajaran Interaktif, ADDIE, Indeks Harga dan Inflasi, iSpring Suite.