Abstract:
ABSTRAK
Kata Kunci : Kepatuhan,Tata tertib,Siswa,
Tata tertib adalah rangkaian aturan yang harus dipatuhi oleh siswa
disekolah yang bertujuan untuk mengendalikan sikap dan perilaku sebagai
seorang peserta didik. Sekolah perlu menetapkan standar tertentu untuk mengatur
maupun membentuk perilaku positif peserta didik dilingkup sekolah maupun
diluar sekolah. Hal ini juga berlaku di SMA Negeri 3 Muara Teweh dimana masih
banyak terdapat siswa yang melanggar aturan atau tata tertib sekolah.
Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui
dokumentasi, observasi, dan wawancara. data yang telah diperoleh dari hasil
penelitian diolah dengan menggunakan analisis kualitatif.
Berdasarkan hasil penelitian di SMAN 3 Muara Teweh peneliti
menemukan bahwa kepatuhan peserta didik dalam tata tertib selama proses
pembelajaran berlangsung sampai pulang sekolah sudah cukup baik terlaksana.
Dengan datang kesekolah tepat waktu, mengerjakan tugas sesuai yang
diperintahkan, kemudian berpakaian rapi hal tersebut sudah sebagian dari
kepatuhan siswa terhadap tata tertib sekolah.
Kepatuhan siswa dalam mentaati tata tertib sekolah memang menjadi hal
yang sangat diperlukan untuk membentuk karakter disiplin siswa itu sendiri untuk
menyesuaikan dirinya di masyarakat. Namun terkadang terjadi pelanggaran tata
tertib yang dilakukan oleh segelintir siswa, disarankan agar pihak sekolah dapat
lebih mensosialisasikan lagi kepada siswa tentang tata tertib yang berlaku serta
sanksi yang diberikan apabila melanggarnya