Abstract:
ABSTRAK
Siska Rohyani 2019. Kontribusi Panjang Tungkai Dan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Lari 200 Meter Pada Atlit Atletik Kabupaten Tanah Laut Skripsi, Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat. Pembimbing: (I) Drs. H. Sarmidi, M. Kes. (II) Drs. Athar, M.Kes.
Tujuan Penelitian ini ialah untuk mengetahui: (1) Ada tidaknya kontribusi panjang tungkai terhadap kecepatan lari 200 meter pada atlit atletik Kabupaten Tanah Laut. (2) Ada tidaknya kontribusi daya ledak otot tungkai terhadap kecepatan lari 200 meter pada atlit atletik Kabupaten Tanah Laut. (3) Ada tidaknya kontribusi panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap kecepatan lari 200 meter pada atlit atletik Kabupaten Tanah Laut.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Expost facto, sedangkan teknik pengambilan data dilakukan dengan serangkaian tes dan pengukuran. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet kabupaten Tanah Laut yang berjumlah 15 orang. Adapun yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah berjumlah 15 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh/total sampling.
Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dua macam variabel yakni: variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas penelitian ini ada 2 yaitu Panjang tungkai (X1) dan daya ledak otot tungkai (X2) sedangkan variabel terikatnya adalah kecepatan lari 200 meter (Y) Pada atletik kabupaten Tanah Laut.
Analisis Data ialah dengan menggunakan uji hipotesis untuk menguji apakah ada atau tidak adanya kontribusi panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap kecepatan lari 200 meter pada atlit atletik Kabupaten Tanah Laut terlebih dahulu dilakukan uji persyaratan yang meliputi uji normalitas, uji homogenitas dan uji linieritas menggunakan Program Miccrosoft Office Excel 2010.
Kata Kunci: Kontribusi, Panjang Tungkai, Daya Ledak Otot Tungkai, Kecepatan Lari 200 Meter