Abstract:
ABSTRAK
Wahyudi, Ramadhan. 2022. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Materi Pecahan Sederhana Menggunakan Kombinasi Model Pembelajaran Group Investigation,Problem Based Learning Dan Make A Match Pada Kelas 3 SDN Melayu 11 Skripsi Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat.Dosen Pembimbing Dr.Hj.Susilawaty, M. Pd.
Kata kunci: Hasil Bejalar,Group Investigation,Make A Match dan Problem Based Learning
Permasalahan yang terjadi pada pembelajaran ini yaitu rendahnya hasil belajar siswa khususnya pada pembelajaran matematika pada materi pecahan sederhana dan kurang aktif nya siswa pada saat pembelajaran. Penyebabnya adalah Pembelajaran yang tidak bervariasi dan kurangnya kemampuan siswa dalam berpikir logis. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kualitas aktivitas guru, aktivitas siswa dan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran matematika materi pecahan sederhana dengan model Group Investigation,Problem Based Learning Dan Make A Match
penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilaksanakan dengan 3 kali pertemuan. Subjek penelitian adalah siswa kelas 3 SDN Melayu 11 dengan jumlah siswa sebanyak 20 orang. Jenis data dalam penelitian ini adalah data kualititaf dan kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui observasi aktitivitas guru dan aktivitas siswa. Data kuantitatif diperoleh melalui hasil belajar siswa
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada pertemuan 1 mencapai kriteria baik, pertemuan 2 mencapai kriteria sangat baik, dan pertemuan 3 mencapai kriteria sangaat baik. Aktivitas siswa pada pertemuan 1 mencapai kriteria kurang aktif, pada pertemuan kedua mencapai kriteria aktif, dan pada pertemuan 3 mencapai kriteria sangat aktif. Ketuntasan hasil belajar siswa meningkat dengan ketuntasan 100?rdasarkan temuan ini dapat disimpulkan bahwa kombinasi Model Group Investigation,Problem Based Learning Dan Make A Match dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran matematika materi pecahan sederhana. Adapun saran bagi guru, kepala sekolah, dan peneliti lain agar dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai salah satu bahan masukan dalam melaksanakan pembinaan kepada guru-guru, dan alterntif dalam memilih model pembelajaran inovatif serta mejadi salah satu referensi dalam mengembangkan penelitian selanjutnya khususnya materi pecahan sederhana