Abstract:
Kelelahan merupakan suatu bagian dari mekanisme tubuh untuk melakukan perlindungan agar tubuh terhindar dari kerusakan yang lebih parah, dan akan kembali pulih apabila melakukan istirahat. Berdasarkan International Labour Organisation, diperkirakan 2,02 juta orang meninggal setiap tahun akibat kecelakaan kerja dan diperkirakan ada 337 juta kecelakaan kerja terkait dengan kelelahan kerja. Tujuan dari penulisan ini untuk melakukan telaah literatur mengidentifikasi faktor yang berhubungan dengan kelelahan kerja pada pekerja industri kelapa sawit. Menggunakan metode systematic literatur review terhadap 9 artikel penelitian yang sesuai dengan topik faktor yang berhubungan dengan kelelahan kerja pada pekerja industri kelapa sawit dengan kriteria inklusi jangka waktu, bahasa, subjek, jenis jurnal, tema isi jurnal dan metode pencarian artikel melalui Google Scholar. Faktor yang diobservasi sebanyak 11 faktor risiko, yaitu status gizi, asupan energi, shift kerja, beban kerja, masa kerja, kebisingan, tekanan panas, lama kerja, usia, riwayat penyakit dan pengalaman kerja. Faktor risiko yang diobservasi tersebut terdapat 9 faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian kelelahan kerja, yaitu usia, beban kerja, kualitas tidur, status gizi, kebisingan 66,67%, shift kerja, masa kerja/pengalaman kerja 66,67%, riwayat penyakit dan asupan energi. Pada variabel kebisingan 33,33% menyatakan tidak terdapat hubungan dengan kelelahan. Pada variabel masa kerja/ pengalaman kerja 33,33% menyatakan tidak terdapat hubungan dengan kelelahan.
Kata kunci: industri, kelapa sawit, kelelahan