Abstract:
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang penggunaan bahasa Jawa antar keluarga di Desa Damit beserta faktor yang memengaruhinya, yang terbagi dalam empat ranah, yaitu (1) ranah keluarga, (2) ranah masyarakat, (3) ranah pendidikan, dan (4) ranah pekerjaan. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data dalam penelitian ini ialah metode deskriptif. Penelitian ini ialah penelitian kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahasa-bahasa yang dipakai antar keluarga Jawa di Desa Damit setidaknya masih ada tiga bahasa, yakni bahasa Jawa, bahasa Banjar, dan bahasa campuran (Jawa, Banjar, Indonesia) dalam komunikasi sehari-hari. Faktor penggunaan bahasa jawa di Desa Damit yang memengaruhi berupa faktor keluarga, faktor lingkungan, faktor kesetiaan bahasa, dan faktor kebanggaan bahasa.
Kata kunci: Penggunaan Bahasa, Bahasa Jawa, Masyarakat.