Abstract:
Kemiskinan menyebabkan masyarakat rela berkorban demi bertahan hidup. Salah satu modal dasar untuk pengentasan kemiskinan adalah peran perempuan. Perempuan memiliki sumber pendapatan sendiri dengan kegigihan, kesungguhan dan keuletan untuk terlepas dari kemiskinan dan memenuhi kebutuhan hidupnya. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis peran perempuan dan laki-laki dalam kegiatan rumah tangga dan dalam kegiatan pengelolaan kerajinan anyaman purun serta kontribusi pengelolaan kerajinan anyaman purun terhadap penguatan ekonomi keluarga. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling dan responden yang diwawancarai sebanyak 30 kk yang pengrajin purun. Peran perempuan dalam kegiatan rumah tangga menunjukkan bahwa kontribusi perempuan sebesar perempuan berperan cukup aktif sebesar 4%, aktif 23?n sangat aktif 73%. Sedangkan kontribusi laki-laki dalam kegiatan rumah tangga berperan kurang aktif sebesar 67%, tidak aktif 33%. Peran perempuan dalam kegiatan pengelolaan kerajinan anyaman purun diketahui sebesar 3% nya cukup aktif, 30% aktif dan 67% sangat aktif. Sementara, laki-laki dalam kegiatan pengelolaan kerajinan anyaman purun sebesar 7% kurang aktif dan 93% tidak aktif. Kontribusi pengelolaan kerajinan anyaman purun terhadap penguatan ekonomi keluarga yaitu sebesar 34% atau senilai Rp. 346.667,00 per bulan.