Abstract:
Emir Nur Muhamad Fikri (2023). Faktor-Faktor yang mempengaruhi Auditor Switching (Studi Empiris pada Perusahaan Sektor Consumer Non-Cyclicals yang terdaftar
di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2021). Pembimbing : Prof. Dr. H. Fahmi Rizani, Drs,
M.M, Ak, CA, CPA.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengaruh ukuran perusahaan terhadap
auditor switching ; (2) mengetahui pengaruh ukuran KAP terhadap auditor switching ; (3)
mengetahui pengaruh audit tenure terhadap auditor switching ; (4) mengetahui audit delay terhadap auditor switching ; (5) mengetahui pengaruh financial distress terhadap auditor switching ; (6) mengetahui pengaruh opini audit terhadap auditor switching.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunkan data sekunder
berupa laporan keuangan dan laporan tahunan. Jumlah sampel yang digunakan dalam
penelitian ini adalah 54 perusahaan sektor consumer non-cyclicals. Kemudian data yang telah diperoleh akan diolah menggunakan SPSS 25.
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa ukuran perusahaan, audit tenure dan audit
delay secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap auditor switching.
Sementara ukuran KAP, financial distress, dan opini audit memiliki pengaruh tidak
signifikan terhadap auditor switching.
Kata Kunci : Ukuran Perusahaan, Ukuran KAP, Audit Tenure, Audit Delay, Financial
Distress dan Opini audit. Auditor Switching