Abstract:
Beberapa orang tua masih belum mempunyai kemampuan finansial yang cukup untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anaknya. Usaha yang dilakukan seorang mahasiswa agar mampu mencukupi biaya pendidikannya yaitu dengan bekerja part-time di sela waktu kuliah nya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui peranan employee engagement terhadap work-life balance pada mahasiswa yang bekerja part-time di Banjarbaru. Partisipan pada penelitian ini yaitu mahasiswa yang sedang bekerja part-time dengan jumlah total partisipan sebanyak 134 orang. Penentuan jumlah partisipan menggunakan G*Power. Pengumpulan data menggunakan skala employee engagement dan skala work-life balance, metode analisis data yang digunakan yaitu regresi linear sederhana. Penelitian ini membuktikan bahwa terdapat peran yang signifikan antara employee engagement dan work-life balance pada mahasiswa yang bekerja part-time di Banjarbaru. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa hipotesis diterima, yaitu terdapat peranan antara employee engagement dan work-life balance. Sehingga berdasarkan hipotesis tersebut dijelaskan bahwa employee engagement merupakan salah satu faktor yang berperan terhadap work-life balance sementara sisanya dipengaruhi oleh faktor lainnya. Faktor demografi jenis kelamin tidak menemukan perbedaan antara laki-laki dan perempuan terhadap ¬work-life balance.
Kata kunci: Employee engagement, work-life balance, part-time, mahasiswa.