Abstract:
Putri Mawar Sari. (2022). Pengaruh Bauran Pemasaran (7P) dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Warung Makan Ayam Panggang PAL 1 Banjarmasin. Pembimbing: Anna Nur Faidah, SE., M.Si.
Bauran pemasaran dan kualitas pelayanan mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kepuasaan pelanggan pada warung makan, dalam hal ini warung makan ayam panggang PAL 1 Banjarmasin. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran terhadap kepuasaan pelanggan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasaan pelanggan.
Metode yang digunakan dalam penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan populasi seluruh pelanggan rumah makan ayam panggang PAL 1 Banjarmasin yang tidak diketahui secara pasti jumlahnya. Pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan teknik purposive sampling dengan rumus Cochran yaitu sebanyak 100 responden. Pengumpulan data dilakukan melalui kuisioner, kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis regresi linear berganda.
Dengan demikian, maka bauran pemasaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasaan pelanggan dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan.
Kata Kunci : Bauran Pemasaran, Kualitas Pelayanan, dan Kepuasaan Pelanggan