Abstract:
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja permasalahan yang dihadapi wajib pajak dan BPKPAD dalam melakukan mutasi PBB dan mekanisme pengalihan pajak bumi dan bangunan di Dinas Pendapatan Daerah dan Barang Milik Daerah Kota Banjarmasin. Jenis penelitian ini menggunakan data kualitatif dari hasil wawancara, sejarah keagenan, visi dan misi, dan struktur organisasi. Mutasi PBB-P2 adalah perubahan terhadap barang dan/atau keterangan barang pajak PBB-P2 akibat transaksi jual beli, pewarisan, hibah, atau perbuatan hukum lainnya seperti tukar-menukar, lelang, dan penetapan pengadilan.
Kata kunci: Mutasi, PBB, dan PAD