Abstract:
Penelitian dilakukan untuk mengetahui kesesuaian model latihan kombinasi Passing dan
shooting futsal pada ekstrakurikuler di SDN 1 Loktabat Utara Kota Banjarbaru. Metode yang di pakai
dalam penelitian ini merupakan Pengembangan, sedangkan Populasi dalam penelitian ini merupakan
para pemain ekstrakurikuler futsal di SDN 1 Loktabat Utara Kota Banjarbaru yang berjumlah 15
pemain,penelitian ini menggunakan teori dari Borg and Gall yang disebut sebagai penelitian dan
pengembangan, analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif yaitu analisis data
angket validitas ahli dan analisis data angket respon pemain futsal menggunakan skala dikotomi.
Berdasarkan hasil data dalam penelitian yang telah dilakukan maka kesimpulannya adalah model
latihan kombinasi Passing dan shooting futsal 100% sesuai pada pemain ekstrakurikuler di SDN 1
Loktabat Utara Kota Banjarbaru. Kesimpulan dari penelitian Model latihan kombinasi Passing dan
shooting futsal pada ekstrakurikuler SDN 1 Loktabat Utara KotaBanjarbaru dikategorikan sesuai untuk
siswa sekolah dasar.
Kata kunci: Model latihan, Kombinasi passing dan Shooting futsal sekolah dasar