Abstract:
ANDI MIFTAHUL JANNAH, NIM. 1710413620011, 2023 Implementasi pelaporan data kependudukan dan catatan sipil pada seksi pemerintahan kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu. Pembimbing Najeri Al Syharin.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi pelaporan data kependudukan dan catatan sipil di Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu.
Dalam penelitian ini menggunakan tipe penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif. Pada penelitian ini, informan penelitian di tentukan dengan teknik Triangulasi dimana teknik ini merupakan gabungan dari tiga teknik yaitu teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik Analisis data dalam penilitian melalui tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data serta penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaporan data kependudukan dan catatan sipil kurang optimal tetapi ada indikator yang belum terlaksana hal ini dapat dilihat berdasarkan Indikator komunikasi (Commucications),penyampaian laporan data kependudukan oleh RT ke desa dan dari desa ke kecamatan, lalu pihak kecamatan pun telah melakukan pembinaan kegiatan simulasi terkait pedoman laporan data kependudukan. Namun dalam edukasi yang telah disampaikan, dalam penerapanya belum terlaksana secara maksimal yang diakibatkan karna kurang maksimalnya peran RT dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. Sumber Daya (resources), fasilitas untuk Staf/pegawai kantor Kecamatan Kusan Hilir mereka berpotensi dibidangnya masing-masing dan mereka juga memiliki fasilitas yang menunjang kegiatan pelaporan data kependudukan dan catatan sipil. Sikap/disposisi (dipositions or attitudes) para Ketua RT di Kecamatan Kusan Hilir Kabupaten Tanah Bumbu sudah paham dan memiliki pandangan yang baik terkait pelaporan data kependudukan dan catatan sipil hanya saja kebanyakan RT masih kurang maksimal dalam melaksanakan tugas dan fungsinya terkait dengan pelaporan data kependudukan dan catatan Sipil. Struktur birokrasi, struktur birokrasi menjalankan sesuai SOP dan instruksi pimpinan serta sudah berkordinasi hal yang dialami kendala-kendala seperti keterlambatan pihak-pihak RT dalam pengumpulan berkas-berkas yang ada menyebabkan dalam penginputan data menjadi terkesan lambat.
Berdasarkan hal tersebut, disarankan kepada pemerintah memberikan pendampingan serta monitoring laporan terkait data kependudukan dan catatan sipil yang dibuat oleh para RT, membuat kebijakan peraturan serta syarat menjadi Ketua RT dan masa jabatan RT sehingga dalam pelaksanaan pembuatan laporan bisa optimal agar kiranya dapat melaksanakan tugas dan fungsi sebagaimana mestinya.
Kata Kunci: Komunikasi, Sumber Daya, Sikap/disposisi dan Struktur Birokrasi